Harga Tiket Masuk De’ ranch Bandung Terbaru
Bila anda sedang berkunjung ke kota Bandung maka wahana wisata De’Ranch Bandung sangat wajib untuk dikunjungi, wahana ini sendiri terletak di Jalan Maribaya No 17 , Lembang Bandung dan buka setiap hari, sehingga anda dapat mengajak seluruh anggota keluarga dan teman teman anda, bahkan wahana wisata De’Ranch Bandung ini sangat cocok untuk wahana rekreasi edukasi bagi para murid dan pelajar yang ingin merasakan petualangan yang belum pernah di rasakan sebelumnya.
Di De’Ranch Bandung anda dapat menunggang kuda, lengkap dengan baju koboi, dan berkeliling tempat wisata, tentunya selain naik kuda, anda juga dapat menikmati wahana lainnya yang tak kalah dengan tempat wisata lainnya, yang paling unik dari De’Ranch Bandung adalah anda dapat menukar tiket masuk anda dengan susu segar yang menyehatkan dan dapat di nikmati sambil menikmati keindahan yang di tawarkan di De’Ranch Bandung.
Sedangkan fasilitas yang di tawarkan di De’Ranch Bandung juga cukup lengkap, diantaranya adalah :
- Tempat Parkir : di De’Ranch Bandung anda tidak perlu takut kendaraan anda tidak aman, karena di sana sudah dinagun tempat parkir yang luas dan aman untuk kendaraan anda, baik itu sepeda motor, mobil ataupun bis.
- Toilet : untuk toilet, di De’Ranch Bandung juga menyediakan banyak toilet, jadi anda tidak perlu khawatir antri saat anda ingin ke kamar mandi.
- Tempat ibadah/Mushola : bagi anda yang ingin sholat pun di De’Ranch Bandung juga disediakan mushola yang nyaman dan bersih.
- Restorant : anda yang merasakan keroncongan juga tidak perlu kuatir, karena deretan restoran siap memanjakan lidah anda dengan harga yang terjangkau.
- Track Kursi Roda : bagi anda pengguna kursi roda, di De’Ranch Bandung juga menyediakan trek khusus para pengguna kursi roda, jadi nyaman untuk berwisata.
- Toko Oleh oleh : saat meninggalkan De’Ranch Bandung, anda dapat belanja beragam oleh oleh dan souvenir yang di sediakan di sana, sehingga membuat anda lebih nyaman berbelanja.
- Pasar Tanaman hias : bagi anda pecinta tanaman di De’Ranch Bandung juga tersedia para penjual tanaman hias yang menjual beragam bunga dengan beragam jenis yang indah.
Harga tiket masuk De’Ranch Bandung adalah :
- Selasa – Jumat – Harga Tiket masuk – Rp. 26.000 (free susu segar)
- Sabtu – Minggu – Harga Tiket Masuk – Rp. 26.000 (free susu segar)
- Senin – Libur
Berikut ini Harga tiket permainan dan fasilitas yang tersedia di De’Ranch Bandung :
Tiket Wahana De Ranch | |
Delman : | Rp. 50.000/3 Orang 1x Putaran, Maks 3 Penumpang |
Kuda Tunggang | Rp. 40.000 Kostum Cowboy or Indian |
Little Ranch | Rp. 25.000 Kostum Cowboy or Indian |
The Gold Hunter | Rp. 40.000 Durasi Bermain 15 Menit |
Fun Boat | Rp. 25.000/Orang Durasi Bermain 15 Menit. |
Peti Luncur | Rp. 20.000/Orang 2x Meluncur. |
Tangkap Ikan | Rp. 20.000/Orang Durasi Bermain 10 Menit. |
Kolam Pancing | Rp. 25.000/Orang Durasi Mancing 30 Menit. |
Pelepasan Kelinci | Rp. 20.000/Orang Durasi Beri Makan & Bermain 20 Menit. |
Sepeda Track | Rp. 25.000/Orang Durasi Bermain 15 Menit. |
Balon Air | Rp. 25.000/Orang Durasi Bermain 5 Menit |
Trampolin | Rp. 25.000/Orang Durasi Bermain 5 Menit. |
Flying Fox | Rp. 25.000/Orang 1x Meluncur. |
Pony Kidz | Rp. 25.000/Orang Durasi Bermain 15 Menit. |
Panahan (Archery) | Rp. 25.000/Orang Mendapat 8 Anak Panah. |
Indian Totem Web | Rp. 25.000/Orang Durasi Bermain 15 Menit. |
Kuda Ayun | Rp. 25.000/Orang Durasi Bermain 15 Menit. |
Crossbow Hunting | Rp. 20.000/Orang Durasi Bermain 15 Menit. |
Sepeda Balita | Rp. 20.000/Orang Durasi Bermain 15 Menit. |
Loncat Anak | Rp. 20.000/Orang Durasi Bermain 15 Menit. |
Triker | Rp. 25.000/Orang Durasi Bermain 15 Menit |
Mancing Balita | Rp. 20.000/Orang Durasi Bermain 15 Menit. |
Pelepasan Domba | Rp. 20.000/Orang Durasi Beri Makan & Bermain 20 Menit. |
Pelepasan Kalkun | Rp. 7.500/Orang Durasi Beri Makan & Bermain 20 Menit. |
Kidtrik | Rp. 20.000/Orang Durasi Bermain 15 Menit. |
Go Kidz | Rp. 25.000/Orang Durasi Bermain 15 Menit. |
Riding Lesson | Rp250.000 |
Mewarnai Tas Ransel/Pot | Rp75.000 |
Mewarnai Keramik Besar | Rp60.000 |
Pastinya berwisata De’Ranch Bandung akan semakin menyenangkan bila kita mengajak seluruh anggota keluarga di rumah anda. selain ke De’Ranch Bandung, anda juga dapat mengunjungi kota Bandung dan berwisata ke Alun Alun Kota Bandung yang unik dan sangat bagus.