Harga Tiket Masuk Coban Tumpak Sewu Malang
Harga Tiket Masuk Coban Tumpak Sewu Malang Terbaru 2024. Wisata air terjun memang paling cocok untuk anda para petualang alam yang ingin merasakan petualangan sekaligus merasakan air yang mengair langsung dari atas yang jatuh ke bawah, tentu akan membuat suasana liburan anda kali ini semakin beda.
Salah satu air terjun yang sedang menjadi perbincangan di media sosial adalah wisata Coban Tumpak Sewu Malang yang letaknya di aliran sungai Glidih yang menjadi perbatasan Kecamatan Ampel Gading Malang Kecamatan Pronojiwo Lumajang. Coban Tumpak Sewu Malang ini juga populer dengan nama Coban Grojokan Sewu dan sangat terkenal di Kota malang.
Coban Tumpak Sewu Malang ini memiliki keindahan yang luar biasa dengan deretan sumber yang bederet di sepanjang tebing dan membentuk lengkungan yang indah dan megah. Air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 80 meter serta di hiasi dengan tumbuhan tumbuhan hijau dan menempel di dinding tebing yang berwarna kecoklatan.
Yang membuat Coban Tumpak Sewu Malang dinamakan demikian, karena di sini anda dapat menemukan banyak sekali sumber air kecil yang terdapat di sini sehingga di sebut dengan Cobar Grojokan Sewu, karena memang banyak sekali sumber yang menjadi air terjun.
Akses jalan menuju Coban Tumpak Sewu Malang juga sudah bagus, hanya saja jalurnya yang berkelok kelok dan ruas jalan yang tidak terlalu lebar membuat anda harus lebih berhati hat saat akan berkujung ke Coban Tumpak Sewu Malang ini.
Sedangkan untuk Harga Tiket Masuk ke Coban Tumpak Sewu Malang ini anda dapat memarkir kendaraan anda dengan harga Rp. 5.000 tuap kendaraan, setelah itu anda harus membeli tiket masuk sebesar Rp. 10.000 per orang, tapi tiket ini hanya berlaku untuk lokasi atas saja atau melihat air terjun dari atas.
Jika anda ingin merasakan sensasi langsung mandi di bawah Coban Tumpak Sewu Malang, maka anda harus melanjutkan perjalanan, melalui jalan setapak, walaupun cukup ekstrim, karena harus meniti tangga dari bambu dan sebagian ada yang berpegangan pada seutas tali, anda harus membayar lagi dengan harga Rp. 10.000 per orang. Dan saat anda sampai di sana, anda akan merasakan sensasi yang luar biasa.
Demikian Harga Tiket Masuk Coban Tumpak Sewu Malang Terbaru 2024, mudah mudahan anda yang suka berpetualang ke air terjun dapat merasakan petualangan yang beda dari biasaanya.